4 Hero Carry Mudah untuk Menaikkan MMR

Yallo Sobat DUNIA KAMPUS. Kali ini admin akan berbagi tips dalam bermain Dota 2. Dota 2 merupakan game yang perlu kesabaran untuk menaikkan rank kalian. Kalian butuh bermain jauh lebih baik dari lawan kalian atau dengan kerja sama team yang baik. Tapi terkadang kita mendapatkan team yang bermain buruk, sehingga kita harus bertumpu pada diri sendiri untuk memenangkan gamenya. Dengan itu, berikut hero - hero carry yang bisa mengangkat game kalian


 1. Wraith King

Wraith King hanya mempunyai 1 aktif skill untuk perang dan 1 skill aktif lainnya untuk farming, membuat hero ini sangat mudah untuk dimainkan selain itu juga ultimate skillnya juga bisa mempermudah wraith king untuk menembus atau sebagai inisasi untuk perang tanpa perlu takut mati lebih awal. Wraith king juga merupakan hero strength dan mempunyai skill lifesteal sehingga laning menggunakan hero ini tidak akan sulit. Jika kalian terpaksa jungling-pun tidak akan bermasalah bagi wraith king karena alasan - alasan diatas.

2. Chaos Knight

Chaos Knight merupakan hero yang mempunyai ilusi yang lumayan menyakitkan karena ilusinya dapat mengeluarkan critical. Kombinasi Stun dan reality rift membuat Chaos Knight hero yang relatif mudah untuk dimainkan. Untuk ikut berperang menggunakan CK pun tidak butuh item yang banyak, hanya perlu 1 item mid game dan kalian bisa ikut berperang. Crtical dan lifesteal membuat CK menjadi hero yang lumayan keras dan lagi CK mempunyai base movement speed yang tinggi, sehingga mudah sekali untuk mengejar support - support lawan

3. Sniper

Sniper merupakan hero ketiga yang lumayan mudah untuk dimainkan. Hero relatif mudah untuk dimainkan karena attack range yang jauh memudahkan kita untuk mendamage lawan tanpa terkena damage. Hero ini juga hanya mempunyai 2 aktif skill, yakni skill 1 dan ultimate skill yang mana skill - skil tersebut memudahkan sniper untuk membunuh lawan yang sudah diluar jangkuan sniper dan memberi vision ke sniper saat perang berlangsung.

4. Phantom Assassin

PA merupakan hero yang hanya mempunyai 2 skill target point yang membuat PA mudah dimainkan. Dengan kombiasi skill 1 dan skill 2 nya PA mampu membunuh support hingga core lawan tanpa bantuan team. Critical yang dihasilkan PA dapat membuat lawan mati dalam 1- 2 hit, membuat PA sangat ditakuti oleh support - support dengan base armor sedikit. PA memiliki skill 3 yang baik untuk farming dan pushing lane tanpa diketahui musuh. Skill 3 PA ini bekerja mirip dengan smoke of decit sedikit lebih baik. Selain itu juga skill 3 mempunyai passive evasion yang membuat PA sulit di damage dengan psyhical atau membutuhkan item MKB untuk memudahkan menghit PA.


Kalian semua bisa mencoba hero hero diatas dan mengspam hero - hero diatas sebanyak mungkin karena selain mudah dimainkan, hero - hero diatas juga bisa dengan mudah menaikkan MMR kalian. Jika kalian sudah sangat nyaman memakainya. Selamat Mencoba :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kewirausahaan Digital

Digital Marketing